Selasa, 08 April 2014

Mau Memilih Siapa?


Apakah Anda sudah siap dengan kesempatan yang telah diberikan oleh pemerintah untuk memilih langsung calon wakil rakyat? Atau Anda malah masih bingung wakil rakyat tingkat apa saja yang akan kita pilih nanti di TPS? Berikut sedikit ulasan mengenai Pemilu 2014.

Pemilu 2014 terbagi menjadi 2 tahap :
1. Tanggal 09 April : Pemungutan dan Penghitungan Suara (Pemilu Legislatif).
Yangg dipilih tentu Calon-calon Legislatif (Caleg) di daerah masing2. Pemilu legistalif kali ini tanpa menyertakan foto Caleg melainkan hanya nama Caleg dan nomor urut.
Kertasnya ada 4 lembar tapi lebar karena Calegnya juga banyak.
- Lembar ke-1 Warna Kuning untuk pemilihan anggota DPR-RI
- Lembar ke-2 Warna Biru untuk pemilihan anggota DPRD Provinsi
- Lembar ke-3 Warna Hijau untuk pemilihan anggota DPRD Kabupaten/Kota
- Lembar ke-4 Warna Merah untuk pemilihan DPD.

2. Tanggal 09 Juli : Pemungutan dan Perhitungan Suara Pilpres (Pemilu Presiden).
Disini kita memilih Calon Presiden.
Partai Politik Peserta Pemilu 2014 ada 12 Partai sesuai nomor urut =
1. Partai Nasdem
2. PKB
3. PKS
4. PDI Perjuangan
5. Partai Golkar
6. Partai Gerindra
7. Partai Demokrat
8. PAN
9. PPP
10. Partai HANURA
11. Partai Bulan Bintang
12. PKPI

Capres Pemilu 2014 :
1. Dahlan Iskan
2. Gita Wirjawan
3. Hayono Isman
4. Joko Widodo (Jokowi)
5. Jusuf Kalla
6. Megawati Sukarnoputri
7. Prabowo Subianto
8. Pramono Edhie Wibowo
9. Rhoma Irama
10. Suryadharma Ali
11. Wiranto

Pencoblosan dilakukan di Tempat Pemilihan Umum, sesuai undangan dari RT/RW masing-masing.

SUARA YANG SAH :
Pertama, tanda coblos pada kolom yang memuat nomor urut tanda gambar dan nama partai dinyatakan sah ntuk partai politik. 
Kedua, tanda coblos pada kolom yang memuat nomor urut dan nama calon anggota, suaranya dinyatakan sah untuk nama calon yang bersangkutan dari partai politik yang mencalonkan.
Ketiga, tanda coblos pada kolom yang memuat nomor urut, tanda gambar dan nama calon dari partai politik serta tanda coblos nama calon dari partai politik yang bersangkutan, suaranya dinyatakan sah untuk nama calon yang bersangkutan dari partai politik yang mencalonkan.
Keempat, tanda coblos pada kolom yang memuat nomor urut, tanda gambar dan nama partai politik serta coblos lebih dari satu calon dari partai politik yang sama, suaranya dinyatakan sah untuk partai politik.
Kelima, tanda coblos pada kolom yang memuat lebih dari satu calon pada kolom yang memuat nomor urut dan nama calon dari partai politik yang sama, suaranya dinyatakan sah untuk calon.
Keenam, tanda coblos terletak diantara dua calon pada kolom yang memuat nomor urut dan nama calon dari partai politik yang sama, suara untuk partai politik.
Ketujuh, tanda coblos terletak pada Garis kolom yang memuat nomor urut dan nama calon dari partai politik yang sama, suara untuk partai politik.
Kedelapan, tanda coblos terletak selain di kolom yang memuat nomor urut, tanda gambar dan nama partai politik dan nomor urut dan nama calon, namun masih satu tempat dengan kotak tersebut (berwarna abu-abu), suara untuk partai politik.
Kesembilan, tanda coblos terletak pada nomor urut calon tanpa nama, suara untuk partai politik.

SUARA YANG TIDAK SAH :
Pertama, tanda coblos pada kolom yang memuat nomor urut, tanda gambar, dan nama partai politik, sedangkan tanda coblos calon terletak pada partai politik yang berbeda.
Kedua, tanda coblos terletak hampir mengenai haris pada kolom yang memuat nomor urut, tanda gambar, dan nama partai politik.
Ketiga, surat suara dinyatakan tidak sah apabila tanda coblos terletak diantara kolom partai politik

Bagi Anda yang berdomisili di kota Semarang, informasi mengenai profil para caleg dapat diakses melalui link-link berikut ini:
1. Caleg DPR-RI  
2. Caleg DPRD Provinsi  (arahkan kursor ke kolom DCT, pilih DCT DPRD Provinsi yang ingin Anda ketahui lebih jauh)
3. Caleg DPRD Kabupaten/Kota  (arahkan kursor ke kolom Pileg 2014, pilih DCT Pileg 2014 yang ingin Anda ketahui lebih jauh. Pilih sesuai kecamatan dimana anda bermukim)
4. Caleg DPD  

Yuk, manfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. Apapun pilihan Anda, semoga yang terbaik untuk bangsa.



 

Referensi:
https://id.answers.yahoo.com/question/index?qid=20140309193923AATirqG
http://infocaleg.org
http://www.kpu-jatengprov.go.id
http://kpukotasemarang.info/v2/

http://www.ayovote.com/
http://www.cecephusnimubarok.com

0 tanggapan pembaca ^_^:

Posting Komentar

 
Copyright 2011 HandsLife. Designed by Cute Templates Blogger.
Thanks to: Link 1, Link 2, Link 3.